NONGKRONG.CO – Super Big Match sekaligus derby Manchester jilid dua Liga Inggris 2022-2023 akhirnya dimenangkan oleh Manchester United dengan skor 2-1.
Laga derby Liga Inggris antara Manchester United vs Manchester City ini berlangsung di Old Trafford, Sabtu, 14/1/2023 malam WIB.
Marcus Rashford menjadi pahlawan kemenangan Manchester United berkat golnya pada menit 82’ yang membalik keadaan dalam laga derby Liga Inggris ini. Manchester City sebenarnya unggul lebih dulu berkat gol Jack Grealish pada menit 60’, tetapi disamakan oleh gol Bruno Fernandes pada menit 78’.
Baca Juga: Contoh Teks MC Bahasa Jawa untuk Acara-Acara di Jawa Lengkap dengan Susunan Acara Editable
Manchester City unggul dalam penguasaan bola sekitar 70%, tetapi Manchester United lebih bermain efektif dengan unggul dalam tembakan ke gawang.
Dengan hasil ini, Manchester United berhasil naik ke peringkat ke tiga klasemen sementara Liga Inggris dengan perolehan 38 poin hasil dari 18 laga. Sedangkan Manchester City bertahan di urutan ke dua dengan raihan poin 39 poin dari 18 laga.
Jalannya Laga
Baca Juga: 15 Link Twibbon HUT Kabupaten Sumbawa ke 64: Bangkit dengan Gemilang, Bersama dalam Keberagaman
Babak pertama dimulai Manchester United, tetapi kemudian lebih banyak didominasi oleh penguasaan bola dari kubu Manchester City.
Tuan rumah mendapat peluang pertamanya pada menit ke sembilan ketika bola dari tendangan Tyrell Malacia menyentuh tangan Riyad Mahrez. Namun, ternyata ia lebih dahulu dalam posisi offside.
Peluang datang lagi ketika Christian Eriksen berhasil memotong bola dari Bernardo Silva dan meneruskannya ke Bruno Fernandes. Namun kemudian tendangan Bruno Fernandes masih belum on target.
Peluang pertama City diperoleh lewat aksi Joao Cancelo yang mengirimkan umpan terobosan kepada Phil Foden, tetapi Foden terlebih dahulu terjebak offside.
Peluang lagi datang dari City ketika Erling Haaland mendapat umpan silang dari Bernardo Silva, tetapi kemudian tendangannya berhasil dihalau Casemiro.
Peluang emas datang untuk Manchester United pada menit 34’ ketika Marcus Rashford yang menerima umpan Bruno Fernandes berhasil lolos dari hadangan Ederson. Namun, sayang sekali bola penyelesaian Rashford berhasil dihadang Manuel Akanji.
Artikel Terkait
Hasil Liga Inggris Arsenal vs Newcastle United 0-0: The Gunners Hanya Mampu Berbagi Angka dengan The Magpies
Hasil Liga Italia Inter Milan vs Napoli 1-0: Nerazzurri Berikan Kekalahan Perdana pada Partenopei
Hasil Liga Inggris Crystal Palace vs Tottenham Hotspur: Spurs Menang Telak 4-0
Hasil Liga Inggris Chelsea vs Manchester City 0-1: The Citizens Terus Mendekati Arsenal di Puncak Klasemen
Hasil Semifinal Piala AFF Indonesia vs Vietnam 0-0: Skor Kacamata Mengakhiri Pertandingan yang Alot dan Keras
Hasil Piala FA Manchester United vs Everton 3-1: The Red Devils Lolos ke Babak ke Empat Piala FA
Hasil Semifinal Piala AFF 2022 Malaysia vs Thailand 1-0: Modal Penting Harimau Malaya untuk Leg ke Dua
Hasil Piala FA 2022-2023 Liverpool vs Wolverhampton 2-2: Menunggu Replay di Kandang Wolverhampton
Hasil Piala FA Manchester City vs Chelsea: The Citizens Menang Telak 4-0 dan Melaju ke Putaran ke Empat
Hasil La Liga Atletico Madrid vs Barcelona: Blaugrana Menang Tipis 1-0 dan Bertahan di Puncak Klasemen
Hasil Semifinal Piala AFF Vietnam vs Indonesia 2-0: Perjuangan Timnas Garuda ke Final Piala AFF Harus Kandas
Hasil Semifinal Piala AFF 2022 Thailand vs Malaysia: Tim Gajah Perang Menang 3-0 dan Tantang Vietnam di Final
Hasil Carabao Cup Manchester United VS Charlton Athletic: Menang 3-0, Setan Merah ke Semifinal
Hasil Piala Super Spanyol Real Betis vs Barcelona: Barca Menang Adu Penalti, Menuju El Classico di Final
Hasil Liga Inggris Fulham vs Chelsea 2-1: Kartu Merah untuk Debut Joao Felix dan Trend Buruk Chelsea
Hasil Liga Italia Napoli vs Juventus: Partenopei Mengamuk, Si Nyonya Tua Kena Gebuk 5-1
Hasil Liga Inggris Aston Villa vs Leeds United: Menang 2-1, The Villans Mapan di Papan Tengah