NONGKRONG.CO - Ajang bulu tangkis bergegsi dan tertua Super 1000 yaitu All England 2023, akan berlanjut hari ini, Rabu 15 Maret 2023.
Laga yang berlangsung di Utilita Arena Birmingham,Inggris akan memainkan babak 32 besar.
Sebanyak 10 wakil Indonesia akan berlaga memperebutkan tiket 16 besar.
Laga akan dibuka dengan aksi ganda putra nomor 1 dunia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto yang akan melawan pasangan Korea, Kang Min Hyuk/Seo Sung Jae.
Head to head kedua pasangan,imbang 1-1.
Lalu,pasangan muda Indonesia,Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin akan melawan pasangan andalan malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik.
Secara Head to Head,"The Babbies" julukan Leo/Daniel mengalami 4 kali kekalahan atas pasangan Malaysia tersebut.
Duel sesama pemain Indonesia juga akan tersaji. Pramudya Kusumawardhana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan akan melawan senior mereka, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.
Selain sektor ganda putra,ganda campuran non pelatnas juga akan melakoni perang saudara.
Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti akan melawan Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja.
Ini akan jadi pertemuan pertama bagi kedua pasangan itu di turnamen resmi.
Selain itu,di sektor ganda campuran, Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela akan melawan Mark Lamsfuss/Isabel Lohau dari Jerman.
Baca Juga: Begini 5 Faktor Pembentuk Tanah yang Paling Dominan, Ternyata Iklim Cukup Berpengaruh
Beralih ke sektor tunggal putra, ada dua wakil Indonesia yang akan bertanding hari ini. Mereka adalah Chico Aura Dwi Wardoyo dan Jonatan Christie. Chico akan melawan wakil Malaysia, Liew Daren, sementara Jonatan akan melawan wakil China, Weng Hong Yang.
Terakhir, ada Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti yang akan melawan ganda putri Brazil, Jaqueline Lima/Samia Lima.
Tentunya hasil manis sangat diharapkan agar bisa melaju ke babak selanjutnya.
Artikel Terkait
4 Taktik Strategi Catur di Awal Permainan Agar Terlihat Professional, No. 4 Pemula Sering Salah Langkah
Cristiano Ronaldo Catatkan Sejarah Baru di Al Nassr Setelah Kemas Hattrick
Hasil Manchester City vs Newcastle United di Liga Inggris: Laga Panas The Citizens di Etihad Stadium!
Jadwal Acara TV Moji TV Minggu 5 Maret 2023, Ada PLN Mobile Proliga 2023 dan BRI Liga 1
Inilah 5 Faktor yang Membuat Manchester United Bakal Mengalahkan Liverpool di Anfield Malam Ini!
Liverpool Bikin Manchester United Babak Belur 7-0, Mo Salah Catatkan Rekor Lagi
Prediksi Bayern Munchen vs PSG di Liga Champions: Formasi, Head to Head dan Skor
Hasil Chelsea vs Dortmund di Liga Champions: The Blues Berhasil Melaju ke 8 Besar!
Inilah Faktor Mengapa Ronaldo Luis Nazario Dijuluki El Fenomeno!
Prediksi Real Madrid vs Liverpool di Liga Champions: Los Blancos Siap Jamu The Reds di Bernabeu!