• Jumat, 29 September 2023

Hasil Terbaru Autopsi Brigadir J.

- Minggu, 31 Juli 2022 | 14:30 WIB
brigadir J. (detik.com)
brigadir J. (detik.com)

NONGKRONG.CO- Kasus yang menimpa kepolisian baru-baru ini tergolong salah satu hal yang cukup serius. Pasalnya kasus ini membuat nyawa orang melayang dan mencederai kepolisian republik Indonesia.

Hingga sekarang kasus Brigadir J. masih dalam proses penyelidikan dan akan terus di usut hingga tuntas. Pihak keluarga juga berkehendak untuk mengusut kasus ini hingga mendapat keadilan.

Baru-baru ini tim forensik menemukan sejumlah sesuatu yang janggal selama autopsi jenazah Brigadir J. lantas apa saja yang telah mereka temukan?

Dilansir dari Pikiran-rakyat.com, artikel yang berjudul Update Hasil Autopsi Brigadir J: Tim Forensik Temukan Fakta Baru, Segera Lakukan Pemeriksaan Mikroskopik membahas hasil autopsi. 

Baca Juga: Cuma Lima Hari! Kominfo Resmi Buka Blokiran PayPal Sementara, Ini Tujuannya

Tim forensik membeberkan sejumlah hasil dari proses autopsi ulang jenazah Brigadir J. Diketahui, tim forensik menemukan fakta baru terkait luka yang ada pada tubuh Brigadir J.

Tim forensik menyebutkan, bahwa luka pada tubuh Brigadir J yang mereka temukan itu tidak berasal dari senjata api saja. Namun, tim forensik masih membutuhkan pemeriksaan lebih lanjut untuk mengetahui penyebab luka-luka yang ada pada tubuh Brigadir J.

Hal tersebut diungkapkan langsung oleh Ketua Umum Perhimpunan Dokter Forensik Indonesia (PDFI), dr. Ade Firmansyah Sugiharto.

"Dalam proses tadi kami berhasil meyakini adanya beberapa luka. Kami tetap harus melakukan penanganan lebih lanjut melalui pemeriksaan mikroskopik," katanya, dikutip Pikiran-Rakyat.com dari PMJnews, Minggu, 31 Juli 2022.

Baca Juga: Laudya Cyntia Bella Diduga Telah Menikah dengan Pangeran Dubai? Warganet Komentar Begini

Ade Firmansyah menyebutkan bahwa autopsi ulang jenazah Brigadir J hingga proses pemeriksaan lebih lanjut ini akan dilakukan secara menyeluruh. Terlebih, pada bagian luka yang dicurigai oleh pihak Keluarga Brigadir J.

"Tentunya akan diperiksa secara intravitalitas. Apakah itu luka sebelum terjadi peristiwa atau setelah peristiwa," ucapnya.

Proses autopsi ulang jenazah Brigadir J ini bukan tanpa halangan. Pasalnya, Ade menjelaskan bahwa pihaknya mengalami kesulitan lantaran kondisi jenazah yang mulai mengalami pembusukan.

Diketahui, pembusukan tersebut terjadi akibat terpengaruh dari zat formalin. “Saya pernah sampaikan terkait autopsi jenazah Brigadir J ini pastinya ada memiliki beberapa kesulitan.

Halaman:

Editor: Noor Wahid Al-Mutakassirah

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Momen Kocak Santri Buat Vlog Kejar Erick Thohir

Jumat, 29 September 2023 | 07:48 WIB
X